pengunjung

Jumat, 11 Februari 2011

Irma, Penumpang Ke 100 Juta AirAsia

DHONI SETIAWAN
Pesawat Airbus A320 AirAsia di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Jawa Barat.

Dalam waktu 8,5 tahun, AirAsia mampu mengangkut 100 juta penumpang ke berbagai negara. Mereka menargetkan akan mencatat 200 juta penumpang pada tahun 2013. Hal tersebut menjadi prestasi bagi maskapai yang selama ini fokus pada penerbangan murah atau low cost.
Sekarang mimpi itu menjadi kenyataan dan penumpang kami telah mencapai 100 juta orang.
-- Tony Fernandes
Pengumuman penumpang ke-100 juta diumumkan di Ecoba Restaurant, Kuala Lumpur, Malaysia, Rabu (13/10/2010). Penumpang ke-100 juta diraih oleh Irma Dewi (23) dari Indonesia. Ia berhak mendapatkan 100 tiket gratis untuk ke seluruh rute dengan masa berlaku seumur hidup. "Awalnya kami hanya bermimpi bisa menciptakan penerbangan murah sehingga setiap orang bisa terbang kemana pun. Sekarang mimpi itu menjadi kenyataan dan penumpang kami telah mencapai 100 juta orang," kata Group CEO AirAsia, Tony Fernandes, saat mengumumkan penumpang ke-100 juta.
Tony yakin dengan kesuksesan AirAsia, target 200 juta penumpang bisa tercapai pada tahun 2013. Saat ini AirAsia beroperasi di 139 rute dengan jumlah pilot sekitar 1.000 orang yang dibantu sekitar 7.000 orang staf.
AirAsia telah menjadi image baru di Asia. "Kami telah mewujudkan mimpi. Dulu pertama kali operasi kami hanya memiliki 2 pesawat dan 200 staf. Masih banyak rute yang harus kami buka karena potensinya cukup besar. Saya sangat terinspirasi dengan Bandung, kota yang semula dianggap remeh ternyata potensinya besar," katanya.


Sumber : http://bisniskeuangan.kompas.com/read/2010/10/13/17250112/Irma..Penumpang.Ke-100.Juta.AirAsia-5

Cek TKPnya : http://menujuhijau.blogspot.com/2010/10/irma-penumpang-ke-100-juta-airasia.html#ixzz1DdTvwZuu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar